Sambut Ramadhan Ala Remaja Kediri

 

ramadhan

 

Bulan Ramadhan 1436 H, sudah diambang pintu, puluhan siswa dari sejumlah sekolah yang tergabung dalam komunitas GABO (Gerakan Anak Bahagiakan Orang Tua) chapter Kediri melakukan aksi freeze mob sambil membagikan flyer berisi panduan mengoptimalkan Ramadhan. Aksi dilakukan di titik keramaian Pasar Gringging dan lampu merah Banyakan, Kabupaten Kediri.

“Aksi freeze mob ini adalah agenda pertama dari serangkaian kegiatan Ramadhan kami. Dibuka dengan freeze mob dan insyaa Allah akan ditutup dengan bagi takjil pada 5 Juli mendatang,” jelas koordinator kegiatan, Refa,

Kegiatan ini mengusung tema “Ramadhan, Momen pemuda Membanggakan Orang Tua”  Harapan dari kegiatan ini adalah para pemuda dapat menjadikan Ramadhan sebagai momen perbaikan dan peningkatan kualitas diri, sehingga menjadi pemuda berprestasi yang dibanggakan orang tua.

Aksi dimulai dengan berdiri mematung di tepi jalan dengan memamerkan tulisan menyambut Ramadhan di Pasar Gringging, kemudian peserta konvoi menuju lampu merah Banyakan. Aksi dilanjutkan dengan pertunjukkan dari GABO band dan orasi dari beberapa peserta aksi.

Marhaban ya Ramadhan, semoga Allah memberikan taufik, rahmat dan hidayah-Nya, sehingga kita dapat menjalankan bulan Ramadhan secara optimal. Aamiin

 

(Sumber news: news.fimadani.com)

 

 

Tags:

Mungkin Anda juga menyukai

1 Respon

  1. Yatim Dhuafa berkata:

    Informasi yang sangat menarik, selamat menjalankan ibadah puasa

Tinggalkan Balasan